HTC Windows Phone 8S Terbaru - HTC Corporation atau yang sebelumnya dinamakan High Tech Computer Corporation adalah produsen smartphone dan tablet terpopuler asal Taiwan. Pada awalnya perusahaan ini memproduksi sebuah smartphone berbasis sistem operasi (OS) Microsoft Windows Mobile. Tapi pada permulaan tahun 2009 perusahaan ini mulai berubah konsentrasi ke perangkat mobile berbasis Android dan akhirnya pada tahun 2010 kembali menggunakan Windows Phone tanpa meninggalkan sistem operasi Android. Baru-baru ini HTC menggebrak pasar gadget Indonesia dengan merelease dua smartphone terbaru Windows Phone 8X dan HTC Windows Phone 8S. Dimana harga HTC Windows Phone 8S lebih murah dibanding versi HTC Windows Phone 8X.
Jika dilihat dari segi desain, HTC Windows Phone 8S tidak jauh berbeda dengan HTC Windows Phone 8X. Perbedaanya terletak pada warna strip dibagian bawah handset. HTC Windows Phone 8S lebih menampilkan fitur Live Tiles yang merupakan ciri khas dari sistem operasi Windows Phone 8. Selain itu, kelebihan lain HTC Windows Phone 8S yaitu adanya dukungan uny-body tiga dimensi yang membuat smartphone ini terasa lebih tipis.
Untuk ukuran layar, HTC Windows Phone 8S memiliki ukuran layar yang lebih "kecil" (4 inci) jika dibandingkan dengan HTC Windows Phone 8X (4,3 inci). Namun untuk urusan perlidungan layar, sobat tidak perlu khawatir akan adanya perbedaan. Karena kedua smartphone buatan HTC ini sama-sama dilindungi oleh layar Gorilla Glass versi terbaru. Dengan adanya layar dengan fitur Live Tiles, HTC menjamin sobat bakal bisa melihat setiap hasil jepretan foto maupun pesan masuk (inbox) dengan kejernihan kristal dan warna.
Untuk urusan kinerja, tidak jauh berbeda dengan Windows Phone lainnya, HTC Windows Phone 8S dilengkapi dengan prosesor Qualcomm Snapdragon S4 1GHz dual-core dan RAM sebesar 512 MB.
Sedangkan untuk urusan kamera, HTC Windows Phone 8S memiliki kesamaan dengan Nokia Lumia 800. Karena kedua Windows Phone ini hanya dilengkapi dengan satu buah kamera belakang. Yang artinya HTC Windows Phone 8S tidak dilengkapi dengan kamera depan. Tapi mengingat kamera belakang yang memiliki sensor gambar 5 MP dan mampu merekam video dengan kualitas 720P rasanya sudah cukup bagi kita untuk meluapkan ekspresi berupa hasil jepretan yang menawan.
Sayangnya HTC Windows Phone 8S tidak seperti HTC Windows Phone 8X yang memiliki media penyimpanan microSD lebih besar. Karena HTC hanya membekali smartphone ini dengan kapasitas media penyimpanan yang hanya sebesar 4 GB. Tapi sobat tidak perlu khawatir karena sobat dapat mengganti ukuran kapasitasnya dengan yang lebih besar menggunakan microSD.